Vitamin D Sebagai Imun Booster yang Bagus  untuk Anak dan Dewasa

Vitamin D Sebagai Imun Booster yang Bagus untuk Anak dan Dewasa

Admin Fortiboost
03 December 2023

Vitamin D dikenal sebagai mikronutrien yang dibutuhkan untuk menjaga kesehatan dan kekuatan tulang karena membantu penyerapan kalsium dan fosfor dalam darah (1). Selain mencegah osteoporosis pada orang dewasa dan lansia, asupan vitamin D juga bagus untuk anak-anak supaya tidak terserang penyakit tulang yang dikenal sebagai ricket (2). Nah, menariknya adalah ternyata vitamin D punya fungsi lain yang tidak kalah penting yakni membantu menguatkan sistem kekebalan tubuh alias berfungsi sebagai imun booster atau vitamin booster (1,2,3,4,5).

Sebelum masuk ke pembahasan tersebut, perlu diketahui bahwa vitamin D terbagi menjadi dua yaitu vitamin D2 yang berasal dari produk nabati atau tumbuhan dan juga vitamin D3 yang berasal dari produk hewani (4). Jika dibandingkan, vitamin D3 inilah yang memiliki peran besar dalam membantu menguatkan sistem kekebalan tubuh (4). Bagaimana cara vitamin D sebagai penambah imun tubuh (immune booster)? Apa yang terjadi jika mengalami defisiensi vitamin D? Simak info lengkapnya.

Bagaimana Cara Kerja Vitamin D sebagai Imun Booster?

Vitamin D merupakan mikronutrien yang unik karena sebenarnya bisa diproduksi sendiri oleh tubuh dengan bantuan sinar matahari (3,4). Itulah alasannya, kamu disarankan untuk berjemur sekitar 15 menit setiap hari (1) supaya tubuh mendapatkan vitamin D yang dibutuhkan. Selain itu, kamu juga bisa mengonsumsi suplemen vitamin, terutama yang mengandung vitamin D3, untuk mencukupi kebutuhan harian (1). Tujuannya adalah agar kamu memiliki imunitas yang lebih kuat.

Tapi, bagaimana sebenarnya cara kerja vitamin D sebagai immune booster? Studi menyebutkan bahwa vitamin D mendukung pembentukan dan kerja sel T (sel pembunuh), sel B dan sel dendritic yang berperan dalam melawan patogen (bakteri) yang masuk ke dalam tubuh (1,3). Dengan mendapatkan asupan vitamin D yang cukup setiap harinya, metabolisme tubuh akan lebih siap dan mampu melawan serangan patogen berbahaya yang dapat menyebabkan influenza, tuberkulosis dan berbagai penyakit infeksi virus lainnya (1). Itulah alasannya penting sekali memperhatikan pemenuhan kebutuhan vitamin D harian.

Manfaat Vitamin D sebagai Imun Booster

Vitamin D sebagai imun booster memberikan sejumlah manfaat bagi kekebalan tubuh. Manfaat tersebut antara lain adalah:

  1. Meningkatkan kemampuan tubuh melawan infeksi. Manfaat pertama dari vitamin D adalah membantu meningkatkan kemampuan tubuh melawan infeksi. Caranya adalah dengan menstimulasi pembentukan sel-sel tubuh yang melawan patogen dan benda asing dari luar, termasuk neutrophils, macrophages dan natural killer cells. Vitamin D memerintahkan sel-sel tersebut untuk memproduksi peptida yang mengandung antivirus ataupun peptida antimikrobial untuk melawan infeksi. (3,5)
  2. Meningkatkan kerja sel T. Sel T disebut juga sebagai sel pembunuh yang bertugas membunuh bakteri, virus atau patogen lainnya yang berbahaya bagi tubuh. Sel T akan mendeteksi dan menghancurkan “benda asing” yang dianggap berbahaya sehingga kondisi kesehatan tubuh terjaga. Nah, vitamin D mampu merangsang produksi sel T ini. (1,3,5)
  3. Mengurangi inflamasi. Terakhir, vitamin D berfungsi sebagai immune system modulator yang membantu menekan inflamasi yang terjadi akibat adanya infeksi. Ketika ada patogen yang masuk ke dalam tubuh, vitamin D membantu sistem kekebalan tubuh untuk memberikan respon berupa sekresi protein bernama sitokin untuk melawan virus ataupun bakteri. (5)

Dampak Kekurangan Vitamin D pada Kekebalan Tubuh

Selain membahayakan kesehatan tulang baik pada orang dewasa maupun anak-anak, kekurangan vitamin D juga memberikan efek pada kekebalan tubuh, misalnya:

  • Resiko infeksi tinggi. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, vitamin D membantu pembentukan dan mendukung kinerja sel T, sel B dan sel dendritic yang bekerja melawan virus dan bakteri (1,3,5). Ketika kekurangan vitamin D, kinerja sel tersebut menjadi tidak maksimal sehingga tubuh lebih rentan mengalami berbagai jenis infeksi.
  • Imunitas menurun. Imunitas merupakan sistem kekebalan tubuh yang harus siap sedia setiap saat menghalau patogen yang masuk. Mengingat vitamin D adalah modulator sistem imun (5), ketika asupannya tidak mencukupi maka respon kekebalan tubuh terhadap serangan “benda asing” akan menurun sehingga kamu jadi mudah sakit.

Kekurangan vitamin D dapat disebabkan oleh beberapa hal termasuk kurangnya paparan sinar matahari pagi dan juga kurangnya asupan nutrisi yang mengandung vitamin D (1,3). Jika kamu merasa kekurangan vitamin D, ada baiknya untuk membantu pemenuhannya dengan mengonsumsi suplemen vitamin terutama yang secara spesifik mengandung vitamin D3 (4) untuk meningkatkan kekebalan tubuh. Vitamin D3 1000 IU adalah dosis yang aman disarankan pada orang sehat berusia dewasa untuk dikonsumsi setiap hari atau pada kondisi / usia tertentu disarankan konsultasi terlebih dahulu dengan dokter / apoteker (3)

Sekarang suplemen vitamin D3 sudah ada dalam bentuk tablet kunyah yang enak dan praktis. Sehingga semakin memudahkan untuk kita mencukupi kebutuhan harian vitamin D3. Salam sehat!


Artikel ini ditinjau oleh:
Team Medical Combiphar


Referensi:

  1. Marvey Livingston. (2020). Vitamin D Is Crucial for Immune Health - Make Sure You’re Getting Enough. Cnet. Diakses dari https://www.cnet.com/health/nutrition/why-vitamin-d-is-crucial-for-immune-health/,
  2. CDC Team. (2022). Micronutrient Facts. CDC, Diakses dari https://www.cdc.gov/nutrition/micronutrient-malnutrition/micronutrients/index.html#vitamind.
  3. Emily Simpson. (2023). How Much Vitamin D Should You Take to Boost Your Immune System? Better You. Diakses dari https://betteryou.com/blogs/everyday-health/vitamin-d-boosting-immune-system.
  4. Christopher Curley. (2022). Researchers Say Vitamin D3 Bolsters Immune System Better Than Vitamin D2. Healthline. Diakses dari https://www.healthline.com/health-news/researchers-say-vitamin-d3-bolsters-immune-system-better-than-vitamin-d2#The-deal-with-D.
  5. Solius Team. (2023). Immune System Support. Solius. Diakses dari https://www.solius.com/vitamin-d-immune-system#:~:text=Vitamin%20D%20builds%20immunity%20and,macrophages%20and%20natural%20killer%20cells.

Daftar Produk Fortiboost

Fortiboost D3 1000

Fortiboost D3 1000

Vitamin D3 1000 IU dalam bentuk tablet kunyah, rasa vanila dan gluten free